Sunday, August 15, 2010

Doa Hewan Teraniaya...

Ya Allah Tuhan Semesta Alam... Pemilik seluruh jiwa raga makhluk...
Terimakasih telah menciptakan kami
Terimakasih telah memberikan hidup kepada kami
Terimakasih telah membuat kami hidup berdampingan dengan manusia, makhlukMu yang paling sempurna...

Ya Allah Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang, Tuhan kami semua....
Maafkanlah manusia yang telah menganiaya kami...
Meskipun mereka telah mengikat kami hingga luka-luka
Menyiram kami dengan air atau minyak panas...
Memukul kami dengan tongkat...
Melempari kami dengan batu...
Menendang kami dengan sepatunya...
Mengikat kami tanpa memberi makan...
Memanah kami...
Menembak kami...
Mengurung kami di sangkar yang sempit...
Memisahkan anak-anak kami yang masih bayi, yang butuh susu dan makanan dari kami...
Memotong taring kami sehingga kami tidak bisa makan...
Mencabut kuku kami sehingga kami sangat kesakitan...
Membakar bulu kami...
Mengecat tubuh kami...
Mencungkil mata kami...
Mereka hanyalah manusia yang tidak mengerti bahwa kami adalah juga ciptaanMu
Dan bahwa kami telah terlebih dahulu Engkau ciptakan

Ya Allah Yang Penuh Rahmat...
Jika kami mati karena dianiaya manusia, itu adalah takdir kami...
Sesuai dengan janjiMu, roh kami akan menjadi tanah surgaMu...
Tetapi kami memohon kepadaMu Ya Allah...
Jangan biarkan manusia yang menganiaya kami itu menginjak tanah surgaMu...
Jangan biarkan mereka menginjak roh kami Ya Allah...

Ya Allah Yang Maha Mendengar...
Kepada manusia yang telah menolong kami...
Yang memberi kami makan dan minum...
Yang menyelamatkan kami dari aniaya manusia lain...
Yang merawat kami dengan ikhlas dan kasih sayang...
Berikanlah mereka limpah rahmatMu...
Berikanlah mereka kasih sayangMu...
Terimalah mereka sebagai tamuMu...
Izinkanlah mereka menginjak tanah surgaMu
Izinkanlah mereka menginjak roh kami
Meskipun sebagian dari mereka adalah orang tidak punya
Tetapi hati mereka kaya dengan kasih sayang dan keikhlasan...

Segala puji bagiMu Ya Allah...
Amin...


Diposkan pertama kali di facebook oleh Abas Nyak Agil Mamih on Friday, 16 July 2010 at 00:58

No comments:

Post a Comment

Terima kasih sudah meluangkan waktu untuk membaca blog ini.