Agheelz Go Blog

Hai. Selamat datang di Agheelz Go Blog. Blog ini berisi tulisan-tulisan saya, beberapa sumbangan tulisan lain dari teman-teman, saran atau ide atau pendapat dan dari kumpulan hasil berburu berita. Karena saya juga senang memotret, saya juga tampilkan hasil memotret itu kedalam blog saya. Kritik atau saran atau ide saya terima dengan tabah.

Wednesday, August 29, 2012

Komposisi Organik dan Non organik bisa ular


Komposisi Kimia Bisa Ular

 
Taipan snake

A.      Komposisi Organik dengan Role atau Role Potensial dalam tingkat toksisitasTingkat toksik – molekular – berat komposisi


1.   Komposisi: Peptide bradykinin potentiators
      Daya kerja: menyerang salah satu respons tubuh yang merasakan sakit (dilatasi dan   permeabilitas pembuluh darah, stimulasi penerima rasa nyeri, dan kontraksi pada beberapa otot-otot halus), dimana masuknya bisa kedalam aliran darah menyebabkan perdarahan dan rasa kebas. Ular yang memiliki bisa ini adalah Bothrops dan Crotalus.

2.     Komposisi: Polypeptida toxin
     Daya kerja: langsung menyerang jaringan saraf impuls, biasanya menyebabkan gagal jantung dan sesak pernafasan. Termasuk jenis ular Mamba dan Colubrid yaitu: Naja (cobratoxin), Hydrophis (Hydrophitoxin), Laticauda (lactotoxin),Pelamis (pelamitoxin), Naja (cardiotoxin), Crotalus  scutulatus ( Mojavetoxin),Bungarus (bungarotoxin), Crotalus (crotactin), dan Vipera (vipertoxin).

3.    Komposisi: Enzim proteolitik.
       Daya kerja: Mengkatalisasi struktur jaringan sehingga jaringan hancur. Bisa dengan komposisi ini terdapat pada semua jenis ular berbisa.

4.      Komposisi: Hyaluronidase.
     Daya kerja: Reaksi katalisasi yang memecahkan garis mukopolisakarida dalam jaringan bila bisa masuk cukup dalam. Ular dengan komposisi bisa ini terdapat dalam beberapa genus.

 5.     Komposisi: Protease.
         Daya kerja: Katalisasi ikatan protein peptida dalam jaringan menyebabkan dinding pembuluh darah rusak dan perdarahan dan jaringan otot bergetar. Ular dengan bisa ini adalah Viper dan Pitviper.

6.      Komposisi: Phospholipase
         Daya kerja: Katalisasi otot-otot halus dan saraf. Ular dengan bisa ini terdapat pada hampir semua jenis ular berbisa (misalnya: phospholipidase A pada ular Agkistrodon, Bothrops, Crotalus, Naja, dan Vipera).

7.    Komposisi: Enzim-enzim Thrombin.
     Daya kerja: Mencegah pembekuan sel darah. Ular dengan bisa ini adalah Viper, Pitviper, dan beberapa Elapid.

8.    Komposisi: Enzim pertumbuhan.
       Daya kerja: Stimulasi pertumbuhan sel-sel saraf. Jenis ular: Agkistrodon, Crotalus.

9. Komposisi: Enzim-enzim: ribonuklease, deoxyribonuklease, nukleotidase, asam amino oxidase, lakta dehydrogenase, acidic dan phosphatase.
      Daya kerja: Mengacaukan fungsi normal sel-sel, menyebakan kematian sel-sel aktif. Jenis ular: Viper dan beberapa Elapid.

10.     Komposisi: Glycoprotein.
       Daya kerja: Menekan respons imun jaringan melalui reaksi antikomplementari. Jenis ular: beberapa Viper.

Tingkat toksik rendah dan komposisi molekul.

1.       Komposisi: Nukleotida (asam amino).
Daya kerja: Belum diketahui. Jenis ular: Bitis, Dendroaspis, Notechis (adenosine), Bungarus (guanosine).

2.       Komposisi: Biogenik amin.
Daya kerja: Mengacaukan transmisi normal dari impuls saraf dan alat perasa tubuh lain diantara sel-sel. Jenis ular: Agkistrodon (seratonin), Crotalus (catecholamine dan seratonin), Trimeresurus (histamine dan spermine).

3.       Komposisi: Asetilkolin
Daya kerja: Mengacaukan transmisi impuls saraf menyebabkan gagal jantung dan pernafasan. Jenis ular: beberapa genus.

gigitan ular tidak berbisa

B.      Komposisi lain (organik dan inorganik)

1. Komposisi organik yang tidak termasuk toksik dan komposisi organik dengan ikatan bebas yaitu:
Karbohidrat: Gula, Gula Amino, Asam Sialik.
Lipid: Kolesterol, Monogliserida, Digliserida, Trigliserida, Fosfolipid.

2. Komposisi inorganik (dengan enzim aktifat dan deaktifat).
Komponen makro: Kalsium, Klorin, Kuper, Besi, Magnesium, Mangaan, Nikel, Fosfat, Potasium, Sodium, Sulfat, Seng.
Komponen mikro: Bismuth, Emas, Molybdnum, Paladium, Platina, Selenium, Perak, Air.

-disadur dari World of snakes 
-berbagai sumber


copas link: https://www.facebook.com/notes/abas-nyak-agil-mamih/komposisi-organik-dan-non-organik-bisa-ular/446236512807
by Abas Nyak Agil Mamih on Saturday, October 9, 2010 at 4:07pm

No comments: